Beberapa tahun yang lalu warga China dikejutkan dengan ditemukannya sesosok mayat perempuan yang telah terkubur selama 700 tahun namun masih dalam keadaan utuh.  Belum ditemukan jwaban tentang bagaimana jasad ini dapat bertahan dalam jangka waktu yang panjang tanpa mengalami pembusukan, ada unsure kesengajaan atau karena terawetkan oleh alam? Jasad yang telah menjadi mumi ini kemudian membuat para Arkeolog melakukan penelitian tentang segala sesuatu yang terkait dengan mumi wanita ini.Kebanyakan orang ketika mendengar kata-kata mumi, rata-rata mereka
akan berfikir tentang budaya kuno bangsa mesir, dimana di Negara ini
banyak ditemukan jasad-jasad yang diawetkan yang telah berusia ribuan
tahun.Mumi juga diyakini sebagai jembatan antara kehidupan dan
kematian, untuk kepentingan tersebut manusia pada jaman dahulu
mengawetkan jasad-jasad orang yang telah meninggal. Dalam proses
pengawetannya ada dua jenis mumi, yaitu mumi yang sengaja dibuat dan
mumi yang terjadi secara alami.

Pada tahun 2011, pekerja jalan
Cina menemukan sebuah mumi seorang wanita yang masih utuh dan
diperkirakan telah berusia sekitar 700 tahun dari jaman Dinasti Ming.
Penemuan ini memberikan banyak gambaran tentang gaya hidup orang-orang
pada masa Dinasti Ming di China. Hingga kini penemuan ini masih
meninggalkan banyak pertanyaan, siapa sebenarnya wanita ini? Dan
bagaimana dia dapat  terawatt dengan baik oleh alam selama berabad-abad?









Di China, Ditemukan Mayat Terkubur Selama 700 Tahun Namun Masih Utuh
Jari-jari tangan Mumi masih mengenakan cincin masih utuh dengan mata giok (sumber gambar: beforeitsnews.com )

Penemuan mumi China ini cukup mengejutkan para ahli, mumi ini ditemukan
Di Taizhou, di Provinsi Jiangsu terletak di Cina Timur yang ditemukan
oleh para pekerja jalan  untuk memperluas jalan di kota tersebut.
Pekerjaan ini  ini melibatkan beberapa orang untuk menggali tanah
beberapa meter ke dalam tanah. Mereka menggali sekitar enam meter di
bawah permukaan tanah  ketika secara tidak sengaja alat yang mereka
gunakan mengenai  benda keras dan  besar. Setelah diperhatikan dengan
seksama ternyata benda tersebut adalah peti mati yang terbuat dari
bongkahan baru besar berbentuk persegi, kemudian mereka melaporkan
temuan tersebut ke Museum Taizhou, yang kemudian fihak museum Taizhou
mengirimkan tim untuk mengetahui lebih lanjut tentang temuan ini.









Di China, Ditemukan Mayat Terkubur Selama 700 Tahun Namun Masih Utuh
Mumi ditemukan oleh pekerja jalan dalam kotak batu besar (Sumber gambar: beforeitsnews.com  )

Setelah dilakukan penggalian, ternyata benda tersebut adalah sebuah makam dan ditemukan peti mati yang tediri dari tiga lapis. Setelah membuka salah satu peti mati utama, para arkeolog menemukan lapisan kain sutra dan linen  yang terendam  dalam cairan berwarna cokelat. Kemudian mereka membuka lapisan kain tersebut, pemandangan yang cukup mengejutkan terlihat oleh mereka, dimana mereka melihat sesosok mayat perempuan yang sudah menjadi mumi dalam keadaan utuh,  termasuk tubuhnya, rambut, kulit, pakaian, dan perhiasan bahkan bagian alis dan bulu mata masih sempurna terawetkan.

Para peneliti meyakini bahwa mumi wanita ini hidup pada jaman Dinasti
Ming (1368 – 1644 M ),ini berarti mumi tersebut berusia sekitar 700
tahun terhitung sejak awal pemerintahan Dinasti Ming. Mumi Wanita ini
ditemukan dengan dalam keadaan terbungkus kain sutra halua dan
mengenakan perhiasan termasuk cincin batu giok yang masih dikenakannya,
diyakini wanita ini adalah warga sipil kelas atas.









Di China, Ditemukan Mayat Terkubur Selama 700 Tahun Namun Masih Utuh
Mumi masih dalam keadaan utuh bahkan alis dan bulu matanya masih ada ( sumber gambar: beforeitsnews.com )

Peti mati ini juga berisi tulang, keramik, tulisan-tulisan kuno dan peninggalan berharga lainnya. Para arkeolog yang menggali peti mati tersebut  belum tahu apakah cairan cokelat di dalam peti mati itu digunakan sengaja untuk mengawetkan tubuh, atau hanya air tanah yang telah meresap ke dalam peti mati. Namun, beberapa peneliti telah mengklaim bahwa tubuh ini terawetkan karena terkubur  pada lingkungan yang tepat. Jika suhu dan oksigen pada air tepat, bakteri tidak dapat tumbuh, maka dekomposisi dapat diperlambat atau dihentikan.









Di China, Ditemukan Mayat Terkubur Selama 700 Tahun Namun Masih Utuh
Mumi ditemukan terendam dalam cairan berwarna coklat, belum diketahui warna coklat tersebut zat pengawet atau rembesan air dari luar peti mati (sumber gambar: beforeitsnews.com)

Penemuan mumi wanita ini memberikan gambaran kepada peneliti tentang cara hidup manusia pada masa kekuasaan Dinasti Ming di China. Para peneliti memiliki gambaran yang jelas dari pakaian dan perhiasan yang dikenakan, juga beberapa peninggalan yang ditemukan selama ini. Penemuan ini dapat menjawab banyak pertanyaan tentang gaya hidup, tradisi, dan kegiatan sehari-hari dari orang-orang pada  waktu itu.

Temuan ini juga membuka banyak pertanyaan baru tentang bagaimana jasad manusia yang telah terkubur selama ratusan tahun namun tidak mengalami pembusukan. Penemuan mumi wanita ini juga menyisakan pertanyaan tentang siapa siapa sebenarnya wanita ini, dia berperan sebagai apa di dalam  masyarakat, bagaimana dia meninggal, dan apakah ada unsure kesengajaan dalam pengawetan tubuhnya.  Karena hanya satu mumi yang ditemukan, membuat pertanyaan-pertanyaan tersebut sulit untuk ditemukan jawabannya, jika  kemudian ditemukan lagi  mumi serupa maka akan dapat membantu para peneliti untuk menemukan jawaban dari misteri mumi wanita ini.

Post a Comment

أحدث أقدم