Mungkin sebagian besar dari kita warga negara Indonesia kenal dangan sayuran yang satu ini. Rebung adalah salah satu sayuran yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat kita dan ternyata bukan hanya orang Indonesia yang mengkonsumsi sayur bambu muda ini. Sayuran ini banyak dikonsumsi oleh orang Asia Timur, khususnya di Cina, Taiwan, Jepang dan negara-negara Asia Tenggara lainnya. Beberapa spesies tanaman bambu menghasilkan rebung yang dapat dikonsumsi. Manfaat rebung bagi kesehatan ternyata cukup banyak. Kandungan nutrisi rebung ternyata juga cukup tinggi, bahkan kandungan nutrisi rebung juga dapat digunakan sebagai obat hepatitis



Bambu adalah anggota dalam keluarga rumput, setelah sekitar 3-4 tahun sejak ditanam biasanya tanaman ini sudah menghasilkan tunas baru, dan tunas inilah yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan sayuran. Beberapa spesies yang dapat dimakan tunasnya adalah dari spesies Bambusa Bambos, Bambusa tulda, B. polymorpha, B. balcooa, Dendrocalamus hamiltonii, D. giganteus, dan Melocanna baccifera.
Manfaat Rebung Bagi Kesehatan Tubuh Dan Kandungan Nutrisinya


 

Rebung mulai muncul di permukaan tanah pada musim yang berbeda tergantung pada spesies mana dia berasal.  Rebung berbentuk kerucut dan muncul di atas permukaan tanah sebagai tunas muda yang akan tumbuh menjadi bambu, cara memanennya dapat dilakukan dengan menggunakan parang atau sekop dengan cara memotong dari induknya. Rebung tumbuh dari bonggol bambu induknya.

Lapisan kulit luar dari bambu berupa kulit keras yang sebetulnya merupakan pelepah yang melapisi bambu muda yang masih sangat rapuh dan pada bagian inilah yang dapat digunakan sebagai sayur. Untuk mendapatkan manfaat rebung yang dapat dimanfaatkan sebagai sayur, harus dibuang kulit luarnya terlebih dahulu. Rebung memiliki tekstur renyah dan lembut  dan memiliki rasa ringan netral  dengan aroma yang  khas.

Kandungan nutrisi Rebung


Tunas bambu ini ternyata banyak mengandung nutrisi yang memiliki manfaat cukup bagus untuk kesehatan tubuh.  Apa saja kandungan nutrisi rebung dan mafaat dan manfaatnya bagi kesehatan?

Kandungan nutrisi rebung antara karbohidrat, protein, dan dua belas asam amino penting yang sangat diperlukan oleh tubuh. Konsumsi rebung secara teratur diyakini merupakan salah satu tindakan preventif untuk menghambat berbagai jenis penyakit, termasuk kanker.


[caption id="" align="alignleft" width="339"]Manfaat Rebung Bagi Kesehatan Tubuh Dan Kandungan Nutrisinya Manfaat Rebung - Kandungan nutrisi rebung[/caption]


Rebung adalah salah satu sayuran yang sangat rendah kalori, Kandungan nutrisi rebung yang dapat diperoleh dari 100 g rebung segar adalah bahwa sayuran ini mengandung  hanya 27 kalori. Rebung mengandung karbohidrat  tingkat moderat (karbohidrat NSP-non pati) yang merupakan serat larut dan non-larut,  100 g rebung  menyediakan 2,2 g serat. Serat makanan membantu mengontrol kondisi sembelit, menurunkan kadar kolesterol  buruk (LDL) dengan cara mengikatnya di  dalam usus. Studi menunjukkan bahwa diet tinggi serat dapat membantu mengurangi risiko kanker usus-rektum dengan melindungi usus dari senyawa beracun dalam makanan.

Tunas bambu ini juga kaya akan vitamin  B-kompleks  seperti thiamin, riboflavin, niacin, vitamin B-6 (pyridoxine), dan asam pantotenat yang sangat penting untuk enzimatik seluler optimal dan fungsi metabolisme.

Kandungan nutrisi Rebung lainnya antara lain  mineral, terutama mangan dan tembaga. Selain itu, ia memiliki sejumlah kecil dari beberapa mineral penting dan elektrolit seperti kalsium, zat besi, dan fosfor. Mangan yang digunakan oleh tubuh manusia sebagai co-faktor untuk enzim antioksidan, superoksida dismutase. Tembaga diperlukan dalam produksi sel darah merah. Besi diperlukan untuk respirasi sel dan pembentukan sel darah merah.

Rebung juga mengandung kalium dalam  tingkat yang sangat baik,  100 g tunas segar mengandung  533 mg kalium atau 11% dari tingkat asupan kebutuhan harian yang dibutuhkan. Kalium merupakan komponen penting dari sel dan cairan tubuh yang membantu mengontrol detak jantung dan tekanan darah dengan melawan efek sodium.

Manfaat Rebung bambu kuning dapat digunakan untuk obat hepatitis


Periset ahli biokimia di Jerman mengungkap bahwa dengan mengonsumsi rebung bambu kuning bisa memperbaiki sel-sel hati yang rusak akibat virus hepatitis. Senyawa penting yang terdapat dalam rebung bambu kuning yang bersifat hepatoprotektor alias pelindung hati tersebut merupakan parahidroksi bemsaldehid.

Senyawa tersebut merupakan gugus fenol yang terdiri atas gususan silimarin dan kurkumin. Kedua gugus itulah yang bersifat antiracun. Aplikasi rebung bambu kuning sebagai obat antihepatitis sangat mudah. Caranya, dengan merajang rebung bambu kuning, lalu ambil sekitar tujuh iris rebung dan rebus dengan tiga gelas air hingga tersisa satu gelas.

Setelah didinginkan, air rebusan rebung bambu kuning tersebut baru diminum. Dosis konsumsi yang dianjurkan adalah tiga kali sehari. Namun, sebagai tindakan preventif, dianjurkan mengonsumsinya setiap dua minggu sekali. Manfaat rebung sebagai obat  hepatitis telah diketahui sebagian masyarakat kita

 Cara pemilihan dan penyimpanan


Rebung banyak dijual dipasar tradisional dengan harga yang tidak terlalu mahal, untuk memilih rebung yang bagus pilihlah rebung yang tumbuh normal dengan bentuk besar pada bagian bawah. Jika Anda mengambilnya dari kebun pilihlah kulit rebung yang berwarna gelap dan jangan pilih rebung dengan kulit lapisan luar berwarna hijau karena biasanya akan terasa pahit saat dimasak.

Rebung dapat dikupas untuk persediaan dengan cara menyimpannya di dalam kulkas untuk beberapa hari. Rebung yang sudah dikupas dan dibiarkan di udara terbuka akan berubah menjadi berwarna kuning dan dapat dikerumuni oleh serangga-serangga kecil untuk bertelur di dalamnya.

Cara mengolah rebung sebelum dimasak


Untuk mendapatkan manfaat dari kandungan nutrisi rebung, Anda dapat mengolahnya menjadi berbagai menu masakan,  kupaslah kulit rebung dengan menggunakan pisau dimulai dari kelopak paling bawah hingga keatas dan buanglah ujungnya yang keras. Anda juga dapat membelahnya menjadi dua untuk mempermudah dalam proses pengupasan. Setelah rebung terkupas sempurna, rebung dapat diiris tipis-tipis atau dipotong dadu sebelum dimasak

Rebung  mengandung taxiphyllin, glikosida cyanogenic, yang harus dihilangkan dulu sebelum dimasak, untuk menghilangkannya rebuslah rebung dengan menggunakan air asin  selama sekitar 20-25 menit untuk menghilangkan sebagian glikosida ini. Setelah itu buanglah air rebusan dan rebus kembali dengan air tawar selama 5-10 menit.

Saran penyajian


Rebung dapat dimasak dalam berbagai bentuk masakan
Rebung dapat ditumis, dimasak dengan santan juga dapat dimasak dengan bahan-bahan lain seperti misalnya sayuran lain, kacang-kacangan, daging, atau ikan laut.
Di Thailand, rebung dibuat acar atau dimasak  kari bersama dengan  sayuran dan udang.
Di Cina, rebung dimasak sebagai sup, mie dan salad.
Di Jepang  rebung disebut sebagai takenoko yaitu  salah satu hidangan spesial musim, dengan cara diiris tipis dan ditambahkan ke dalam  salad, tumisan, atau nasi (takenoko gohan).

Profil keamanan


Secara umum, rebung aman untuk dikonsumsi dan  reaksi alergi sangat jarang ditemukan.
Rebung mengandung taxiphyllin, glikosida sianogen. Alkaloid sianida menghambat sitokrom oksidase-, enzim penting dalam respirasi selular. Pada varietas tertentu rebung memiliki konsentrasi yang lebih tinggi dari glikosida ini sejak masih muda, namun semua itu dapat dihilangkan dengan proses seperti yang telah disampaikan diatas yang dapat membuat zat-zat tersebut terdegradasi.

Baca juga: Adakah Manfaat Rebung Bagi Kesehatan?

Demikianlah beberapa manfaat rebung, kandungan nutrisi dan cara pengolahannya. Rebung dapat diperoleh dari kebun maupun dibeli di pasar-pasar tradisional.

Post a Comment

أحدث أقدم